Jelang MXGP, Polres Sumbawa Gencarkan Patroli Cipta Kondisi Di Wilayah Samota

    Jelang MXGP, Polres Sumbawa Gencarkan Patroli Cipta Kondisi Di Wilayah Samota

    Sumbawa NTB - Dalam rangka mengantisipasi  gangguan kamtibmas jelang pelaksanaan event MXGP Samota 2022, Polres Sumbawa melalui Unit Patroli Samapta gencarkan patroli cipta kondisi di wilayah Samota, Kamis (02/06/22) malam.

    Dalam kegiatan patroli cipta kondisi itu, personel patroli melakukan himbauan dan pemeriksaan kepada masyarakat khususnya remaja yang tengah nongkrong di seputaran wilayah Samota. Pemeriksaan bawaan dilakukan petugas guna mengantisipasi kenakalan remaja yang kerap di temui membawa barang-barang berbahaya berupa, senjata tajam, miras, hingga narkoba.

    Kapolres Sumbawa AKBP Esty Setyo Nugroho S.IK, melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Akp Sumardi mengatakan patroli cipkon digencarkan dengan melakukan patroli ketempat keramaian maupun tempat nongkrong serta pemeriksaan barang bawaan masyarakat.

    "Mulai dari sekarang kami tertibkan sehingga nanti harapannya agar gangguan kamtibmas dapat diminimalisir" Ucap Kasi Humas.

    Dalam kesempatan tersebut dirinya juga meminta kepada seluruh pihak agar masyarakat dapat mendukung dan mensukseskan perhelatan event MXGP dengan bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.(Adb)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Menala Laksanakan Gotong...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Pengamanan MXGP, Polres Sumbawa Lakukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dalam Upaya Memberantas Penyebaran Virus PMK, Polsek Batukliang Lakukan Pendampingan Giat Vaksinasi
    Tim STIK Lemdiklat Polri Lakukan Penelitian di Polres Lombok Tengah
    Polsek Empang Gerebek Penjual Miras Di Desa Pamanto
    Grebek Rumah Warga, Polsek Plampang Amankan Puluhan Botol Miras
    Polres Sumbawa Berhasil Ringkus Terduga Bandar Dan Pengedar Narkoba Di Alas

    Tags