Sumbawa NTB - Ribuan Personel TNI-Polri yang yang tergabung dalam Operasi Samota Rinjani 2022 melaksanakan apel pagi gabungan bertempat di area pintu masuk Rocker Sirkuit Samota, Kamis (23/06/22) pagi.
Kegiatan apel pagi gabungan tersebut dipimpin langsung oleh Dir Samapta Polda NTB Kombespol Frido Situmorang, SH., S.I.K, dan diikuti oleh seluruh PJU, para Padal serta seluruh personel Ops Samota Rinjani.
Dalam arahannya, Dir Samapta menyampaikan berkaca dari event Moto GP Mandalika, salah satu hal kendala utama yang harus diantisipasi dalam pengamanan MXGP adalah kemacetan total.
Dirinya meminta kepada seluruh Padal dan seluruh personel baik di Pos Pelayanan dan juga Pos Penyekatan memahami dengan baik tugas-tugasnya.
"personil yang ada di pos penyekatan dan pos pelayanans serta titik lokasi pengamanan lainnya harus memperhatikan lingkungan sekitar guna mengantisipasi gangguan, terutama kemacetan" ucapnya.
Kombespol Frido juga menyebutkan selain tantangan teknis, nantinya kita juga akan menghadapi tantangan berupa cuaca sehingga personel di lapangan harus memperhatikan keselamatan diri dan juga kesehatan.
Usai pelaksanaan apel pagi tersebut seluruh personel kemudian menempati pos dan lokasi pengamanan masing-masing guna memastikan kelengkapan, kesiapan serta memantau situasi sekitar lokasi pengamanan sehingga pada hari H tidak terjadi kendala yang berarti. (Adb)