Lombok Utara NTB - Satuan Sabhara Polres Lombok Utara ( Lotara ) menolong korban kecelakaan lalu lintas di Jalan raya gondang tepatnya di dusun karang kates Kec. Gangga kabupaten lombok utara, kamis (29/7/2020) pukul 13.45 wita
Tanpa membuang waktu, saat melaksanmakan Patroli, Personil sat sabhara Polres Lotara melihat adanya Kecelakaan lalu Lintas langsung meminggirkan mobil dan segera membantu korban yang tengah terkapar di jalan.
Korban yang mengalami luka langsung diberikan pertolongan untuk kemudian dibawa ke Rumah Sakit .
“Aksi polisi ini mendapat apresiasi warga bahkan pengendara yang lewat juga langsung ikut membantunya”.
“Untung saja ada mobil polisi yang lewat, Korban cepat bisa ditolong, ” ujar seorang pengendara yang kebetulan melintas di lokasi kejadian.
Terpisah, Kapolres Lotara Polda NTB AKBP Feri Jaya Satriansyah melalui Kasi Humas Polres Lotara Ipda Mulyadi saat di komfimasi media , mengungkapkan kecelakaan yang terjadi melibatkan 2 unit sepeda motor dan kedua pengendara sepeda motor selanjutnya dibawa ke RS untuk mendapatkan pengobatan.
“Saat ini kejadian kecelakaan Lalu Lintas tersebut masih sudah di tangani Unit Laka Lantas Sat Lantas Polres Lotara” terang Mulyadi.
Kasi Humas Polres Lotara Ipda Mulyadi juga meminta kepada masyarakat agar selalu hati - hati dan fokus dalam berkendara, tidak lupa selalu dilengkapi oleh pengaman seperti Helm pada saat menggunakan sepeda motor dan sabuk pengaman selalu terpasang bagi pengguna mobil.
Terkait aksi kecepatan Polisi memberikan pertolongan korban Laka Lantas menurut Mulyadi, Sudah menjadi tugas kami (kepolisian, red) ” pungkasnya.(Adbravo)