Jelang HUT Bhayangkara, Personel Polres Sumbawa Bersihkan Tempat Ibadah

    Jelang HUT Bhayangkara, Personel Polres Sumbawa Bersihkan Tempat Ibadah

    Sumbawa NTB - Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 Polres Sumbawa melaksanakan berbagai kegiatan sosial. Setelah melaksanakan donor darah beberapa waktu lalu kali ini personel Polres Sumbawa melaksanakan kegiatan bhakti sosial membersihkan tempat ibadah (11/06/2022) .

    Dengan menggunakan pakaian olah raga dan membawa alat kebersihan personel Polres Sumbawa siap membersihkan tempat-tempat ibadah. Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi, S.Sos yang ditemui di lokasi menjelaskan "Kami telah menjadwalkan kegiatan sosial memebersihkan tempat ibadah dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 . Untuk hari ini anggota ditugaskan membersihkan 3 tempat ibadah yaitu di Masjid An-Nur Desa Kauman Labuhan Sumbawa, Pura Girinatha Jalan Diponegoro Sumbawa, dan Greja Katolik Paroki Sang Penebus Sumbawa." jelasnya.

    "Kami beraharap dengan dilaksanakan nya kegiatan pembersihan tempat ibadah ini, masyarakat dapat merasakan manfaatnya sehingga bisa beribadah dengan hikmat." tambahnya.

    Polres Sumbawa berharap dengan diselenggarakan nya berbagai kegiatan dalam rangka HUT bhayangkara ke-76 ini dapat menjadi jembatan untuk mempererat silaturrahmi dengan masyarakat Kabupaten Sumbawa. (Adb)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Semarak Hari Bhayangkara ke 76 Polres Sumbawa...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Hari Bhayangkara, Polres Sumbawa...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dalam Upaya Memberantas Penyebaran Virus PMK, Polsek Batukliang Lakukan Pendampingan Giat Vaksinasi
    Tim STIK Lemdiklat Polri Lakukan Penelitian di Polres Lombok Tengah
    Polsek Empang Gerebek Penjual Miras Di Desa Pamanto
    Grebek Rumah Warga, Polsek Plampang Amankan Puluhan Botol Miras
    Polres Sumbawa Berhasil Ringkus Terduga Bandar Dan Pengedar Narkoba Di Alas

    Tags