Ops Patuh Rinjani Di Dua Tempat, 73 Pelanggar Ditindak

    Ops Patuh Rinjani Di Dua Tempat, 73 Pelanggar Ditindak

    Sumbawa Barat NTB - Kepolisian Resort Sumbawa Barat secara rutin melaksanakan operasi Patuh Rinjani 2022 di beberapa tempat diwilayah kota Taliwang.

    Kegiatan itu dilakukan, pada Rabu, 20 Juli 2022 pukul 07.00 wita bertempat di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan Ops Patuh Rinjani 2022 Polres Sumbawa Barat akan berlangsung dari tanggal 11 sampai 24 Juli 2022, dengan penanggungjawab kegiatan Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin. S.Ik., M.IP. 

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S. Ik., M. IP melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi S. Sos mengatakan, kegiatan operasi patuh rinjani 2022 dilaksanakan oleh, Kasat Lantas AKP I Made Sugiartha, SH, Kasiwas AKP I Made Suarta, paur Subag Kerma Bag Ops IPTU Ika Hidayati, S, Si, kanit Regident IPTU M Athar, KBO Lantas IPDA I Putu Yudi Artawan, SH, para Kasatgas serta anggota yang terlibat dalam sprint Ops Patuh Rinjani 2022.

    Dia menjelaskan, pukul 06.30 wita bertempat di depan Mako Polres Sumbawa Barat dilaksanakan apel kegiatan Ops Patuh Rinjani 2022 Polres Sumbawa Barat. Dalam arahannya Kapolres menyampaikan saat apel bahwa, kegiatan Ops hari ini dilaksanakan dua lokasi kegiatan dengan lokasi Jln. Raya Taliwang Simpang 3 Kelurahan Menala Kecamatan Taliwang dan Jln raya Maluk Kecamatan Maluk.

    "Lakukan penindakan kepada pelanggar yang melakukan pelanggaran kasat mata serta selalu utamakan keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan serta lakukan pembagian brosur keselamatan berlalulintas dan himbauan kepada masyarakat, " jelasnya.

    Selesai apel, lanjut Eddy, pukul 07.00 wita yang bertempat Jln. Raya Taliwang Simpang 3 Kelurahan Menala Kecamatan Taliwang, anggota yang terlibat sprin Ops Patuh Rinjani 2022 Polres Sumbawa Barat melaksanakan kegiatan operasi, dengan bentuk kegiatan berupa memberikan himbauan Kamseltibcar Lantas dan penindakan pelanggaran kasat mata serta membagikan brosur petunjuk keselamatan berlalulintas kepada pengguna jalan raya.

    Setelah itu, pukul 15.10 wita bertempat di depan Mako Polres Sumbawa Barat dilaksanakan apel kegiatan Ops Patuh Rinjani 2022 Polres Sumbawa Barat. Tim bergerak pukul 16.00 wita yang bertempat Jln. raya Maluk Kecamatan Maluk Kabupaten Sumbawa Barat, anggota yang terlibat sprin Ops Patuh Rinjani 2022 Polres Sumbawa Barat melaksanakan kegiatan operasi,   dengan bentuk kegiatan berupa memberikan himbauan Kamseltibcar Lantas dan penindakan pelanggaran kasat mata serta membagikan brosur petunjuk keselamatan berlalulintas kepada pengguna jalan raya.

    Hasil Ops Keselamatan Rinjani 2022 di dua tersebut, penindakan sebanyak 73, dengan rincian yaitu, kendaraan yang terlibat, roda dua 69, roda empat 2 dan roda enam 2. Jenis pelanggaran, tilang STNK 31, tilang Helm 26, tilang sabuk pengaman 4 dan tilang Sim 11.

    Dia melanjutkan, barang bukti yang berhasil diamankan roda dua 17, SIM 16, STNK 39, roda empat 1. (Adb)

    sumbawa barat
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi PMK, Bhabinkamtibmas Polsek Utan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda NTB Hadiri Pembukaan Kejurda Paralayang...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dalam Upaya Memberantas Penyebaran Virus PMK, Polsek Batukliang Lakukan Pendampingan Giat Vaksinasi
    Tim STIK Lemdiklat Polri Lakukan Penelitian di Polres Lombok Tengah
    Polsek Empang Gerebek Penjual Miras Di Desa Pamanto
    Grebek Rumah Warga, Polsek Plampang Amankan Puluhan Botol Miras
    Polres Sumbawa Berhasil Ringkus Terduga Bandar Dan Pengedar Narkoba Di Alas

    Tags